Ahlan Wa Sahlan di blog resmi PD Pemuda Persis Cianjur | Pemuda Persis Cianjur

Advertise

 
Monday, May 30, 2016

Ahlan Wa Sahlan di blog resmi PD Pemuda Persis Cianjur

0 comments
Islam adalah Agama yang bermisikan dakwah. Seluruh misi Islam disebarkan melalui dakwah. Islam akan terus berkembang dikarenakan berdakwah menjadi senjata bagi para penyebar Islam (dai). Namun Islam akan punah bila misi dakwah tidak berjalan maksimal. Maka, sebagai Agama yang membawa rahmat kepada seluruh alam, Islam menganjurkan kepada umatnya untuk berdakwah.

Di era globalisasi saat ini, dakwah Islam akan sangat dipengaruhi oleh perubahan sosial yang terjadi pada masyarakat setempat. Sehingga Islam akan berhadapan dengan persoalan umat yang sangat kompleks dalam berbagai bidang kehidupan baik ekonomi, keagamaan, pendidikan dan lainnya. Dengan demikian, Islam harus mencari media alternatif untuk memaksimalkan misi dakwah.  

Kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi membawa pengaruh yang besar dalam berbagai segi tatanan kehidupan masyarakat, mulai dari cara berpikir, bersikap, dan bertingkah laku (Puteh, 2008: 131). Dengan demikian, umat Islam harus menyikapi dengan bijak permasalahan tersebut. Agar dakwah Islam tetap berkembang sesuai dengan misi Islam. 

Islam mengajarkan kita untuk terus berkontribusi menyiarkan ajaran Islam secara kaffah ke berbagai pihak, tak peduli jarak dan objek seperti apa. Berbagai media turut ditempuh sebagai upaya untuk menempuh jalan dakwah itu sendiri, dimulai dari face-to-face hingga jalur internet.

Sadar akan perkembangan teknologi yang semakin pesat dan berkembang, maka kami Pimpinan Daerah Pemuda Persatuan Islam (PD PEMUDA PERSIS) kab. Cianjur turut andil dalam pengembangan jalur dakwah dan informasi dengan dibangunnya blog resmi dengan alamat pemudapersiscianjur.blogspot.co.id ini

Melalui situs blog, dakwah Islam akan mampu menyediakan berbagai kemudahan. Sehingga setiap orang yang ingin mempelajari Islam cukup hanya melalui blog, tanpa harus menghadiri pengajian secara tatap muka. Oleh karena itu, blog menjadi media dakwah alternatif masa kini dalam menyebarkan nilai-nilai Islam.


Semoga dengan didirikannya blog ini bisa bermanfaat bagi umat Islam dimanapun berada secara umum. Aamiin, In-Sya Allah. (RR)

Leave a Reply

 
Pemuda Persis Cianjur © 2016 DheTemplate.com & Main Blogger. Supported by Nineteenboy Design

Diberdayakan oleh: Bidang Humas PD Pemuda Persis Cianjur